Belajar tidak harus di dalam kelas. Kegiatan outing class merupakan solusi jitu memecahkan kejenuhan siswa dengan pembelajaran di dalam kelas.
Kegiatan outing class merupakan salah satu program kerja bidang kurikulum yang berkolaborasi dengan bidang kesiswaan. Sebelum pandemi covid-19, kegiatan outing class merupakan kegiatan rutin tahunan di SMP Negeri 26 Malang. Kagiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk memfasilitasi keberagaman cara belajar siswa. Outing class menjadi salah satu cara terbaik yang bisa ditawarkan sekolah untuk membuat siswa gemar belajar.
Menurut Vera (2012:7) dalam bukunya Metode mengajar anak di luar kelas (outdoor study), outing class dapat menciptakan nuansa belajar seperti sebuah petualangan yang menantang, mengamati objek yang dipelajari secara langsung, menemukan hal-hal baru yang menggelitik untuk dipelajari lebih mendalam. Mendapatkan pengalaman baru yang belum pernah dialami. Hal ini akan menumbuhkan rasa ingin tahu siswa dan memotivasi siswa untuk terus menggali semua potensi yang dimiliki.
Berdasarkan prinsip tersebut, kegiatan outing class tahun ini dilaksanakan di Eco Green Park, Batu. Menurut Ibu Sri Suwarniningsih, selaku ketua penyelenggara outing class menyatakan bahwa pemilihan Eco Green Park sebagai lokasi outing class melalui berbagai pertimbangan. Luas area yang tidak begitu besar, jarak dari sekolah yang tidak terlalu jauh, dan fasilitas yang memadai merupakan beberapa pertimbangannya. Dengan HTM Rp 65.000, siswa sudah dapat menikmati udara sejuk dan belajar pada pos-pos ilmu pengetahuan. Antara lain: aneka satwa, pengelolaan IPAL, BioGas, simulasi gempa, simulasi angin, pembentukan tornado, pos budaya, jenis batuan, dll.
Outing class diperuntukkan bagi siswa kelas 8. Menurut Ibu Endang Galih selaku waka kurikulum, outing class dikhususkan bagi kelas 8 karena siswa kelas 8 merupakan jenjang kelas yang sesuai dengan kriteria. Salah satu kriterianya yaitu kesesuaian muatan kurikulum. Materi pembelajaran yang ada di kelas 8 hampir 80% dapat dipelajari melalui kegiatan outing class.
Kegiatan outing class mendapat sambutan yang baik dari siswa. Siswa mengikuti rangkaian kegiatan tersebut dengan hati gembira. Sekolah berharap, kegiatan ini dapat berkembang dan berpotensi positif terhadap minat belajar siswa.
Penulis : Ratih Koemala